Ekonomi

Libur Panjang Iduladha, 15.165 Tiket KA Ludes Terjual

SANTOSO
  • Minggu, 25 Juni 2023 | 17:07
Suasana Stasiun Blitar ketika para penumpang scan barcode tiket. (aziz/memo) (Koran Memo)

Blitar, SEJAHTERA.CO - Kereta api masih menjadi angkutan transportasi favorit bagi masyarakat, untuk bepergian saat libur di hari besar nasional. Ribuan warga pun berbondong-bondong naik kereta api atau KA.

Baca Juga: Santri Putri Masuk PTN dengan Predikat Mahasiswa Termuda

Seperti diketahui pemerintah mengumumkan cuti bersama pada Hari Raya Iduladha. Libur mulai 28 Juni 2023 hingga 30 Juni 2023 atau selama lima hari libur. Dampaknya banyak  warga yang memanfaatkan libur dengan naik kereta sebagai sarana transportasi.

"Iya cuti Hari Raya Iduladha ini banyak yang memesan tiket.  Jumlahnya 15.165 tiket," kata Manager Humas Daop 7 Madiun, Supriyanto, Minggu (25/6).

Supriyanto mengatakan belasan ribu tiket itu terjual di wilayah operasi Daop 7. Salah satunya di Stasiun Blitar yang menjadi transit kereta komuter. Pemesanan tiket itu terhitung mulai 27 Juni hingga 2 Juli.

Baca Juga: Mantan Driver Ojol Sulap Limbah Bambu Jadi Beragam Kreasi Miniatur

Jumlah penjualan tersebut masih akan bertambah sampai hari keberangkatan KA-nya, mengingat pemesanan tiket kereta api dilaksanakan secara online hingga H-45.

Kereta api yang okupansinya sudah mencapai 100 persen dari Juni – 2 Juli 2023 di antaranya, KA Kahuripan relasi Blitar – Kiaracondong, KA Sri Tanjung relasi Ketapang – Lempuyangan PP.

"Sedangkan untuk yang untuk tanggal 27 – 28 Juni 2023 yaitu KA Argo Semeru relasi Surabaya – Gambir, KA Wijayakusuma relasi Cilacap – Ketapang PP, KA Malabar relasi Malang – Bandung,” jelas Supriyanto.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya