Kediri, SEJAHTERA.CO – Menyikapi aduan warga yang masuk melalui aplikasi SP4N LAPOR Kota Kediri dimana mengeluhkan susahnya mencari gas elpiji 3 kilogram (kg), Pemerintah Kota Kediri segera melakukan monitoring ke sejumlah pangkalan.
Monitoring ini dilakukan oleh tim gabungan yang terdiri dari Disperdagin, Bagian Administrasi Perekonomian, Kelurahan Pojok, dan Pertamina.
Disebutkan aduan tersebut berasal dari warga kelurahan Pojok yang kesusahan mendapatkan gas elpiji 3 kg di daerahnya.
“Ada aduan yang masuk lewat layanan SP4N LAPOR, salah satu warga kelurahan Pojok mengeluhkan susahnya mencari gas elpiji 3kg di daerahnya hingga memaksanya harus membeli hingga ke kelurahan Tempurejo” kata kepala Disperdagin, Wahyu Kusuma Wardani.
Berangkat dari hal tersebut tim monitoring segera melakukan inspeksi mendadak di wilayah kelurahan Pojok dan sekitarnya. Tercatat ada 5 pangkalan, meliputi pangkalan di kelurahan Pojok, Bujel, Mojoroto, dan Campurejo serta satu agen yakni di Kelurahan Tamanan.
“Dari penelusuran tim tidak terjadi kelangkaan gas elpiji 3kg. Dari setiap pangkalan yang kami tinjau stok gas elpiji 3kg terpantau aman. Namun, ada beberapa hal yang memang menjadi evaluasi,” jelas Wahyu.