Mobilitas Hewan Kurban Diawasi, Pj Wali Kota Batu: Layak Konsumsi Diberi Label

Mobilitas Hewan Kurban Diawasi, Pj Wali Kota Batu: Layak Konsumsi Diberi Label

Batu, SEJAHTERA.CO – Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai bersama Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kota Batu melakukan pengecekan kesehatan hewan kurban, Selasa (11/06). Dalam kesempatan itu ia meminta DPKP mengawasi mobilisasi hewan kurban.

Aries mengecek semua pedagang kambing yang ada di Jalan Pattimura, Jalan Dewi Sartika dan Jalan Sultan Agung Kota Batu.

Pengecekan untuk mengetahui kelayakan hewan kurban. Baik dari segi kesehatan dan persyaratan sebagai hewan kurban. Seperti cukup umur dan bebas dari cacat.

Read More

“Kami bersama dengan dinas pertanian memeriksa hewan kurban yang dijual di Kota Batu. Untuk mengetahui kelayakan hewan tersebut,” kata Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai.

Aries meminta Dinas Pertanian agar memantau perkembangan mobilisasi hewan kurban yang masuk ke wilayah kota Batu. Ia berharap hewan kurban yang tersebar nanti betul betul telah terdeteksi dan tersertifikasi dengan baik oleh Dinas Pertanian.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *