Batu, SEJAHTERA.CO – PT KAI Daop 8 Surabaya mengadakan layanan integrasi antarmoda di Stasiun Malang berupa shuttle bus dengan tujuan objek wisata Kota Batu.
Baca Juga :Menang Pemilu, PKB Ponorogo Tunjuk Dwi Agus Prayitno sebagai Ketua Definitif DPRD
Shuttle bus di Stasiun Malang ini untuk mengurangi kemacetan sekaligus mempermudah wisatawan yang datang ke Kota Malang menggunakan kereta api, dan ingin berwisata ke Kota Batu.
Dengan menggandeng Aerotrans sebagai penyedia transportasi bus, shuttle bus tersebut disediakan untuk mengantarkan penumpang kereta api maupun masyarakat umum yang ingin ke Kota Batu, khususnya ke Jatim Park Group mulai Jatim Park 1, 2, 3 hingga Museum Angkut.
Baca Juga :Wabup Kediri Hadiri Gelar Seni Budaya di Purworejo Kandat, ini Pesannya