Ponorogo, SEJAHTERA.CO – Entah setan mana yang merasuki MAJ (25) dan ADK (24). Sepasang sejoli tersebut digerebek warga saat berduaan di dalam toilet masjid Al Ikhlas, Desa Carat, Kecamatan Kauman, Ponorogo pada Selasa (18/6/2026) malam.
Warga yang mengetahui hal tersebut langsung mengintrogasi kedua pasangan tersebut. Diketahui MAJ merupakan warga Desa Sedarat, Kecamatan Balong dan ADK warga Desa Sidorejo, Kecamatan Sukorejo.
Yatim, perangkat Desa Carat mengatakan jika penggerebekan tersebut bermula ketika salah seorang warganya merasa curiga dengan motor yang terparkir di depan masjid sekitar pukul 21.30 malam.
“Ada pria yang masuk masjid, motornya terparkir di depan. Lalu tak berselang lama ada seorang wanita yang juga datang masuk kedalam kamar mandi yang sama,” ungkap Yatim saat ditanya wartawan, Rabu (19/6/2024).
Yatim menambahkan mengetahui hal tersebut, sejumlah warga langsung berinisiatif melakukan penggerebekan dua pasangan sejoli tersebut, yang diduga akan melakukan perbuatan yang tidak pantas.
“Mau melakukan atau sudah saya kurang paham, yang jelas mereka berdua sudah dalam toilet yang sama,” pungkasnya.